
Jabar Football – Liga 2 musim 2024/2025 telah memasuki babak delapan besar, dengan delapan tim terbaik bersiap memperebutkan tiket promosi ke Liga 1 musim depan.
Pada babak delapan besar ini dibagi benjadi dua grup dengan masing-masing grup berisi empat tim. Yakni di grup X berisikan Persiraja Banda Aceh, PSIM Yogyakarta, Persibo Bojonegoro, dan PSPS Pekanbaru.
Sementara di grup Y berisikan Bhayangkara Presisi, Persela Lamongan, PSKC Cimahi, dan Persijap Jepara.
Direktur Operasional (COO) PSKC Cimahi, Derry Hidayat, mengatakan bahwa tim PSKC Cimahi optimis di babak delapan besar ini dengan melengkapi berbagai sektor posisi pemain.” Insyaalloh kami optimis karena kami sudah melengkapi pemain-pemain di posisi gelandang winger bek kirim dan tambahan striker atau winger di pemain asing yang akan menggantikan matius silva,” ucapnya, Kamis, (16/1/2025).
Ia menyampaikan targetnya sudah jelas sejak awal bentukan tim serta perombakan besar-besaran tim pada musim lalu dengan mendatangkan pemain berkualitas tentunya untuk maju ke level yang lebih tinggi yakni promosi ke Liga 1 Tahun depan.
Derry menegaskan PSKC Cimahi bisa bersaing di grup ini dengan tambahan amunisi yang baru.” Kami optimis bisa menghadapi tim-tim besar yang ada di grup ini dan kami yakni juga dengan amunisi baru kami bisa bersaing,” Katanya.
Besar harapan pihaknya mendapatkan dukungan dari masyarakat Cimahi dan juga Jawa Barat untuk bisa memuluskan cita-citanya mentas di kasta tertinggi sepak bola Indonesia Liga 1.
Ia berharap masyarakat Cimahi dan Jawa Barat bisa membantu PSKC Cimahi dengan memenuhi stadion di tiga laga kandang di Stadion Si Jalak Harupat.” Semoga rakyat Cimahi rakyat Jawa Barat membantu kami menyemangati pemain dengan memenuhi stadion Si Jalak Harupat selama tiga laga home di babak 8 besar ini,” harapnya.
PSKC Cimahi pun kata Derry akan memberiian hasil terbaik untuk masyarakat Cimahi dan memuluskan cita-cita besar untuk lolos ke Liga 1 di musim Depan. ***