
Shutter Pedia Id – Seperti diketahui, Timnas Indonesia U23 akan mengikuti gelaran Piala Asia U23 2024 di Qatar April mendatang. Akhirnya PSSI memutuskan untuk menunda pekan ke-31 BRI Liga 1 2023-2024 demi memberi kesempatan para pemain terbaik bisa memperkuat Timnas Indonesia U23.
PSSI lewat anggota Eksekutif (EXCO) telah mengambil keputusan untuk meminta PT LIB selaku operator menunda pekan ke-31 BRI Liga 1 2023-2024.
Yang tertulis dalam surat bernomor 1367/UDN/815/III-2024 yang ditujukan kepada Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus dan ditandatangani oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
Merujuk hasil keputusan emergency meeting Komite Eksekutif PSSI pada hari Sabtu, 30 Maret 2024, serta mempertimbangkan kepentingan Tim Nasional Sepakbola Indonesia U23 pada Piala Asia U23 yang di gelar pada tanggal 15 April – 3 Mei 2024 di Qatar, serta demi persiapan Timnas U23 dalam gelaran tersebut, maka dengan ini Komite Eksekutif PSSI memutuskanuntuk menunda lanjutan pelaksanaan Kompetisi BRI Liga 1 Tahun 2023/2024.
Adapun penudaan tersebut di mulai pada pekan ke-31 yang akan berlangsung pada hari Senin, 1 April 2024, dan ditunda sampai dengan selesainya gelaran Piala Asia U23 di Qatartahun 2024.
Berkenaan dengan hal tersebut di atas, PSSI meminta PT. Liga Indonesia Baru untuk menerbitkan sirkular kepada Tim Peserta BRI Liga 1 Tahun 2023/2024 dan pihak-pihaklainnya terkait penundaan tersebut.
Demikian hal ini disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.**