Menakar Kekuatan Persikas Subang Bersaing di Liga 2 Musim Ini

Jabar Football – Persikas Subang secara mengejutkan berhasil menembus Liga 2, usai masuk babak 8 besar Liga 3 Nasional musim lalu. Mereka mulai bersiap untuk bisa bersaing di kasta kedua kompetisi sepak bola tanah air.

Usai dipastikan lolos ke Liga 2, Persikas langsung tancap gas menyongsong musim. Setelah secara mengejutkan berpisah dengan pelatih yang membawa mereka promosi, Didin Gultom, Persikas langsung menunjuk pelatih baru.

Adalah Mial Armand, lelaki kelahiran Kamerun yang kini berstatus sebagai WNI, yang ditunjuk sebagai pelatih. Pria bernama lengkap Mial Balebata Armand tersebut, didapuk menjadi jurulatih skuad Singa Subang musim depan.

“Wilujeng sumping Coach Mial Balebata Armand. Pelatih asal Kamerun yang kini sudah berkewarganegaraan Indonesia ini, siap memimpin Persikas Subang di musim 2024/2025,” tulis manajemen Persikas di akun Instagram resmi klub.

Setelah merekrut Mial, Persikas meneruskan perjalanan di bursa transfer, dengan mendatangkan pemain asing asal Ukraina, Yevhen ‘Baha’ Bokhashvili. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu, dikontrak dengan durasi satu musim.

Kedatangan Baha di Subang kemudian disusul sejumlah pemain lokal, yakni Jordan Zamorano, Muhammad Isa, Junda Irawan, Hamdan Zamzani, dan Ferry Bagus. Juga dua pemain musim lalu yang diperpanjang kontraknya, Dede Juandi serta Fardhan Faris.

Menarik untuk ditunggu, kiprah Singa Subang di Liga 2 musim ini. Persikas sendiri diketahui bakal berada di Grup 2 Liga 2, dan akan bersaing dengan Persekat Tegal, Bhayangkara FC, Persijap Jepara dan Persiku Kudus.

Serta empat tim lain, yaitu Persipa Pati, PSIM Yogyakarta, Nusantara FC dan Adhyaksa FC, yang musim lalu bermain bersama Persikas Subang di Liga 3 Nasional.***

Bagikan Postingan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *