
JABAR FOOTBALL – Robi Darwin, Gelandang Persib Bandung dipastikan akan meninggalkan Persib Bandung sementara, tepat setelah melawan Borneo FC Samarinda di laga kedua fase grup Piala Presiden 2024. Ia berharap bisa kembali berkostum Pangeran Biru sebelum Liga 1 2024-2025 dimulai.
Padahal sebelumnya, Robi mengatakan namanya sempat tidak terdaftar, namun namanya langsung tertera usai ploting akhir. Karena panggilan ini, Robi Darwis terpaksa harus meninggalkan Persib Bandung untuk bergabung dengan Persatuan Sepak Bola Angkatan Darat (PSAD) yang bermain di Piala Panglima TNI 2024. Itu merupakan kewajiban baginya yang merupakan anggota TNI Angkatan Darat (TNI AD) aktif.
“Itu sih, karena kan saya sekarang udah militer kan, memang tiap tahunnya ada Piala Panglima TNI. Kemarin ada sedikit komunikasi aja sih, kemarin kan diploting dari satuan itu bang Dimas (Drajad) kan, nama saya tidak dicantumkan. Tapi setelah keluar list (ada namanya) jadi saya tidak bisa gimana-gimana,” ujar Robi kepada awak media.
Dengan panggilan tersebut, Robi harus meninggalkan Persib untuk sementara waktu. Ia pun bersyukur karena masih diberikan kesempatan bermain dari Bojan Hodak sebelum tampil di Piala Panglima TNI. Robi pun berharap bisa segera bergabung dengan Persib setelah tampil di Piala Panglima TNI.
“Ini juga udah syukur saya masih dikasih kesempatan untuk malam ini. Besok saya sudah kesana lagi. Mungkin untuk keputusan nanti ya saya serahkan disana. Saya nunggu keputusan (di sana sampai kapan), tapi saya berharap pas liga mulai saya sudah bergabung di sini lagi. Ga lama juga,” tutupnya.***.